-->

Cara Menempatkan Iklan Adsense dengan Plugin Wordpress

reboart.net

Cara Menempatkan Iklan Adsense dengan Plugin WordPress bagi sebagian besar blogger dalam menampilkan iklan  tentu menginginkan agar tampilnya iklan pada blog mereka tidak mempengaruhi tata letak. Selain tidak menyebabkan tataletak menjadi tidak beraturan, tentu mereka menginginkan juga kemudahan dalam menggunakannya. Tentu kita semua tidak ingin jika tampilnya iklan dari google adsense malah justru menjadikan tata letak acak – acakan dongg.

Untuk mengatasinya sebenarnya mudah, kita bisa menggunakan plugin yang banyak tersedia di internet mulai dari yang free sampai dengan yang pro alias berbayar. Nahh.. pada kesempatan kali ini kita akan membahas beberapa plugin adsense pada wordpress yang bisa kita gunakan.

Daftar Plugin Google Adsense dan Cara Menempatkan Iklan Adsense dengan Plugin WordPress

Google Kit

Merupakan plugin resmi yang dikeluarkan oleh google. Selain berguna untuk menautkan akun adsense, dengan mengguanakan google kit kit juga dapat mengguanakan beberapa featur google yang lainnya seperti google analytics, search console, google tag manager, google optimal dan google PageSpeed Insight.

Untuk menggunakannyapun cukup mudah kita hanya cukup mengkoneksikan website dengan akun google yang ada. Hanya saja untuk google adsense hanya menautkan akun dan jangan lupa setup auto adsense agar iklan dapat muncul secara otomatis.

Ad Inserter

Plugin yang dapat mempermudah selanjutnya adalah AdInserter. Tools yang satu ini merupakan alat untuk mengatur tataletak iklan. Dengan mengguanakan ini kita akan lebih mudah dalam menempatkan setiap iklan tanpa khawatir tataletak website menjadi acak-acakan. Iklan yang dapat ditampilkan tidak hanya Google Adsense namun kita juga dapat menampikan Google Ad Manager, Media.net, Infolink, Amazone Native Shopping dan Rotation Banner. Lebih Lanjut

WP Quads Pro

Merupakan salah satu plugin adsense manajement yang kaya akan fitur didalamnya. Dengan menggunakan plugin ini kita bisa menampilkan iklan hanya berdasar geografis. Selain itu, plugin ini juga sudah terintegrasi dengan Adsense AMP dan 8 vendor iklan yang bisa kita gunakan.

Untuk menggunakan terdapat beberapa versi yang pro dan free. Lebih Lanjut

Advanced Ads

Selanjutnya ada advancedAds. Salah satu adsense manajement yang menawarkan banyak fitur di dalamnya. Dengan menggunakan plugin ini kita dapat menampilkan iklan langsung dari adsense dan juga support hampir semua jenis iklan.

Fitur – fitur yang tidak kalah menggiurkan  yaitu kita dapat menampilkan iklan dengan tanpa batasan alias unlimited. Lebih Lanjut

AdRotate

AdRotate merupakan plugin yang dibuat khusus untuk menata penempatan iklan. Dengan menggunakan AdRotate kita dapat dengan mudah menempatkan iklan dengan berbagai macam pilihan yang disediakan. Memiiki antar muka yang mudah dipelajari sehingga memungkinkan penggunanya untuk mengelola iklan melalui dashboard yang disediakan.

Quick Adsense

Memungkinkan penggunanya untuk menampilkan iklan pada 10 tempat atau menampilkan iklan secara acak. Untuk melakukan instalasi sangat tergolong sangat mudah dan cepat. Tidak memerlukan pengetahuan banyak tentang pengkodean. Sehingga lebih fleksibel untuk digunakan.

Easy Google Adsense

Plugin yang selanjutnya yang dapat membantu kita dalam menampilkan iklan adalah Easy Google Adsense. Plugin ini memang dibangun untuk mengatur penempatan adsense tanpa ribet. Kita cukup dengan melakukan instal plugin ini dan kemudian memasukkan ID Publish yang kita miliki maka secara otomatis iklan akan tampil pada website kita.

WP Simple Adsense

Plugin yang satu ini menawarkan penggunanya untuk menampilkan pada tempat yang diinginkan. Kita juga disediakan pilihan untuk menggunakan fungsi PHP dari template kita untuk seet iklan secara manual. Selain itu, kita juga dapat menempatkan iklan pada artikel secara otomatis.

Dan demikianlah beberapa Plugin Google Adsense dan Cara Menempatkan Iklan Adsense dengan Plugin WordPress yang dapat menambah referensi dalam menautkan adsense tanpa harus khawatir tataletak berantakan.